KHOTBAH KRISTEN KASIH SETIA TUHAN KEPADA UMATNYA Hosea 11:1-4

KHOTBAH KRISTEN KASIH SETIA TUHAN KEPADA UMATNYA Hosea 11:1-4

Kalkun: Allam menyatakan kasih-Nya, penyertaan-Nya, kesetiaan-Nya melalui nabi Hosea kepda umat pilihan-Nya yaitu bangsa Israel yang dikenal “tegar tengkuk dan keras kepala” mungkin juga termasuk kita saat ini umat pilihan-Nya?
Kaltan: Bagaimana cara Tuhan menyatakan kasih-Nya kepada umat pilihan-Nya?
Kalper: Melalui firman Tuhan ini, ada beberapa poin yang sangat penting, yang harus orang percaya ketahui yaitu; Bagaimana cara Tuhan menyatakan kasih-Nya kepada umat pilihan-Nya

Cara pertama I, Tuhan menyatakan kasih-Nya, keseteiaanNya, penyertaanNya kepada umat pilihan-Nya adalah:

1. Dengan memanggil mereka dari tanah perbudakan menuju ke tanah perjanjian atau  dari (kegelapan menuju terang) (Ayat 1)
Arti Kata “memanggil” dalam KBBI  yaitu memanggilkan, mengajak, menyerukan, mengundang.
Dalam bahasa Ibrabi memanggil adalah  ארק qara memanggil
Jadi, inilah yang dilakukan Tuhan kepada umat pilihan untuk menyatakan kasih-Nya kepada mereka yaitu; memanggilkan, mengajak, menyerukan, mengundang mereka dari tenah perbudakan menuju tanah perjanjian yang berlimpah susu dan madunya.

· (TB) Ketika Israel masih muda, Kukasihi dia, dan dari Mesir Kupanggil anak-Ku itu.
· (FAYH) "KETIKA Israel masih kanak-kanak, Aku mengasihinya sebagai anak-Ku laki-laki dan membawa dia keluar dari Mesir.
· (TB_FULL) Ketika Israel masih muda, Kukasihi dia, dan dari Mesir Kupanggil anak-Ku  itu.
· (TL) Bahwa pada masa Israel lagi budak kecil, maka Kukasihi akan dia dan Kupanggil anak-Ku dari Mesir.
· (TMV) TUHAN berfirman, "Aku mengasihi Israel sejak dia masih kecil; Aku memanggil anak-Ku keluar dari Mesir.
· (NKJV) "When Israel was a child, I loved him, And out of Egypt I called My son.

Cara kedua II, Tuhan menyatakan kasih-Nya, keseteiaanNya, penyertaanNya kepada umat pilihan-Nya adalah:

2. Dengan mengajar Efraim berjalan dan  mengankat mereka ditangan-Nya ”Tuhan”(Ayat 3)
o  Arti kata “mengajar” dalam KBBI adalah melatih, membentuk, membimbing, memimpin, menangani, menasihati, menatar, mendidik, mengarahkan, mengasuh, menggembleng, menggodok, menggurui, mengomeli, menguliahi, menunjuki, menuntun, menyuluh; membiasakan, membudayakan
o  Mengajar dalam B. Ibrani adalah לגר ragal mendidik, mengarahkan, mengasuh,
Jadi, inilah yang dikerjakan oleh Tuhan bagi umat pilihan-Nya yaitu melatih, membentuk, membimbing, memimpin, menasihati, bahkan menggodok mereka supaya meraka kuat dan terus taat, setia, dan melakukan kehendak Tuhan.

(TB) Padahal Akulah yang mengajar Efraim berjalan dan mengangkat mereka di tangan-Ku, tetapi mereka tidak mau insaf, bahwa Aku menyembuhkan mereka.
(FAYH) Akulah yang mendidik dia sejak kecil. Aku mengajar dia berjalan, Aku menimang dia. Tetapi ia tidak mau tahu bahkan ia sama sekali tidak peduli bahwa Akulah yang menyembuhkan dia.
(TB_FULL) Padahal Akulah yang mengajar Efraim berjalan dan mengangkat mereka di tangan-Ku,† tetapi mereka tidak mau insaf, bahwa Aku menyembuhkan† mereka.
(TL) Bahwa Aku sendiri sudah mengajar Efrayim berjalan, Kupegang mereka itu pada lengannya, tetapi tiada diakunya, bahwa Aku yang menyembuhkan mereka itu.
(TMV) Padahal Akulah yang mengajar Israel berjalan. Aku memeluk umat-Ku dengan kasih sayang; Aku memelihara mereka tetapi mereka tidak mahu mengakui hakikat itu.
(NKJV) "I taught Ephraim to walk, Taking them by their arms; But they did not know that I healed them.

Cara ketiga III, Tuhan menyatakan kasih-Nya, keseteiaanNya, penyertaanNya kepada umat pilihan-Nya adalah:

3. Dengan menarik mereka dengan tali kesetiaan dan dengan ikatan kasih (Ayat 4)
o Arti kata “menarik” dalam KBBI adalah meraih, merebut,   membantun, membubut, mencabut, mengangkat, menganjur, mengeluarkan, mengeret, menggandeng, mengganggut, menghela, menghunus, menjambak, menjambret, menjenggut, menyentak, menyeret, meragut, meregang, merenggut, merengkuh, merentak, merentangkan; memungut, mengenakan, mengutip,
o Dalam B. Ibrani “menarik” adalah meraih, merebut.
Jadi, inilah yang dikerjakan Tuhan bagi umatnya yaitu menarik, merebut, meraih dengan ikatan kasih supaya umatnya terus mengucap syukur dan setia kepada-Nya.

(TB Ayat 4) Aku menarik mereka dengan tali kesetiaan, dengan ikatan kasih. Bagi mereka Aku seperti orang yang mengangkat kuk dari tulang rahang mereka; Aku membungkuk kepada mereka untuk memberi mereka makan.
(FAYH) "Sebagaimana orang menuntun sapi kesayangannya, demikianlah Aku menuntun Israel dengan tali kasih-Ku. Kulepaskan kuknya supaya ia dapat makan. Aku sendiri yang membungkukkan badan dan memberi dia makan.
(TB_FULL) Aku menarik mereka dengan tali kesetiaan, dengan ikatan kasih. Bagi mereka Aku seperti orang yang mengangkat kuk† dari tulang rahang mereka; Aku membungkuk kepada mereka untuk memberi mereka† makan.
(TL) Bahwa Aku sudah menghelakan mereka itu dengan tali manusia dan dengan tambatan kasih, tetapi pada sangka mereka itu Aku ini baginya seperti orang yang hendak mengenakan kang pada mulutnya, yaitu apabila Aku memberi makan kepadanya!
(TMV) Aku mendekatkan mereka dengan penuh kasih sayang. Aku mendukung dan mencium mereka, Aku membongkok dan memberi mereka makan.
(NKJV) I drew them with gentle cords, With bands of love, And I was to them as those who take the yoke from their neck. I stooped and fed them.

Eman Hlw Seorang hamba Kristus lulusan dari Sekolah Tinggi Teologia Arastamar Bengkulu (STTAB), dan sekarang sedang bertempur diladang pelayanan.

0 Response to "KHOTBAH KRISTEN KASIH SETIA TUHAN KEPADA UMATNYA Hosea 11:1-4 "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel