KHOTBAH KRISTEN BERSUKACITA SENANTIASA DI DALAM TUHAN FILIPI 4:1-9

KHOTBAH KRISTEN BERSUKACITA SENANTIASA DI DALAM TUHAN FILIPI 4:1-9
Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah! (Ayat 4)
Bagaimana cara orang percaya supaya senantiasa kuat di dalam Tuhan?

Hab 3:18  namun aku akan bersorak-sorak di dalam TUHAN, beria-ria di dalam Allah yang menyelamatkan aku

1. Bersukacitalah

Dalam bahasa inggris
NAS Philippians 4:4 Rejoice in the Lord always
FAYH Filipi 4:4 Bersukacitalah selalu di dalam Tuhan

Rejoice menggunkan kata : χαιρω chairo (khah’-ee-ro). Merupakan kata verb indicative preset active 1st person singular. Kata kerja  yang dilakukan berulang ulang dan secara aktif
Bersukacita memiliki arti gembira, girang, sukacitaku, syukurlah, kegirangan.
Rasul Paulus mengatakan kepada jemaat yang ada di Filipi supaya mereka selalu bersuka cita bersukur, dan bergembira.
Artinya: Rasul Paulus menasihati jemaat di Fulipi suapaya mereka selalu bergembira semangat, dan selalu bersyukur, dan bergembira, senantiasa dalam Tuhan, karana hanya didalam Tuhan.
Jadi, Orang percaya harus bersukacita dan memperoleh kekuatan dengan mengingat akan kasih karunia dan dekatnya Tuhan serta janji-janji-Nya kepada umatnya.

2. Senantiasa 

Dalam bahasa Ingris
in the Lord always menggunakan kata: παντοτε (pan’-tot-eh) sediakala, selalu, selama-lamanya, senantiasa, setiap kali, setiap waktu, terus-menerus.
Rasul Paulus mengatakan kepada jemaat yang ada difilipi sedia, dan terus menerus, tidak terbatas waktu atau senantiasa tanpa terbatas waktu ini tidak hanya sekali dilakukan tetapi untuk selalu terus menerus.

Artinya: Rasul Paulus memperlengkapi jemaat yang ada difilipi untuk selau siap menhadapi atau selau  terus menerus bersukacita didalam Tuhan, tidak hanya untuk sekali tetapi terus menerus selalu bersuka cita dilam Tuhan.
Jadi, bahwa Pengulangan menunjukkan bahwa keadaan di Filipi adalah sedemikian rupa sehingga nasihat semacam ini rasanya tidak masuk akal. Orang Kristen dapat diperintahkan untuk bersukacita, sebab sumber sukacita mereka bukan dalam situasi tetapi dalam Tuhan.

Dalam FAHY mengatakan: Bersukacitalah selalu di dalam Tuhan.
Kata selalu didalam KBBI diartikan sebagai:Selalu, Selamanya, Serin, Terus-menerus
Rasul Paulus menasehati jamaat yang ada di Filifi untuk selalu bersuka cita di dalam Tuhan, Dan bukan hanya untuk selalu, tetapi untuk selamanya, sering, dan terus-menerus bersuka cita di dalam Tuhan.
Yang artinya bahwa Rasul Paulus mengharapkan, mengingini supaya jemaat yang ada di Filiti bersukacita di dalam Tuhan, walaupun banyak yang menjadi tantangan untuk mengikut Tuhan Yesus. Tetapi Rasul Paulus menasehati mereka supaya mereka tetap kuat, tegar, dan mempertahankan iman mereka dan besukacita selamanya di dalam Tuhan.

3. Sekali lagi kukatan
Sekali lagi kukatan seara harafiah dalam bahasa yunani adalah  ερεω ereo yang artinya adalah Kukatakan, berseru, kata-Nya, menyebut.
Jadi, Rasul Paulus disini memberikan nasehat  memanggil atau menarik perhatian dng suara nyaring: panggilan (dng suara nyaring);atau ajakan yang keras kepada Jemaat yang ada di Filipi supaya mereka  selalu bersukacita didalam  Tuhan.(Maz 97:12) “Bersukacitalah karena TUHAN, hai orang-orang benar, dan nyanyikanlah syukur bagi nama-Nya yang kudus”

Eman Hlw Seorang hamba Kristus lulusan dari Sekolah Tinggi Teologia Arastamar Bengkulu (STTAB), dan sekarang sedang bertempur diladang pelayanan.

0 Response to "KHOTBAH KRISTEN BERSUKACITA SENANTIASA DI DALAM TUHAN FILIPI 4:1-9 "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel